Sejarah SMA NEGERI 18 KABUPATEN TANGERANG



SEJARAH SINGKAT SMA NEGERI 18 KABUPATEN TANGERANG



LATAR BELAKANG

    SMA Negeri 18 Kabupaten Tangerang (SMA Negeri 2 Tigaraksa) di dirikan pada tanggal 18 Juli 2005 yang di kuatkan dengan SK Bupati Tangerang Nomor 421/Kep.246-Huk/2005 tentang Pembukaan dan Penegerian Sekolah, tertanggal 1 Agustus 2005.
   Pada awal pendirian SMA Negeri 18 Kabupaten Tangerang merupakan fi’liyal dari SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang (SMA Negeri 1 Tigaraksa), dengan Kepala Sekolah pada saat itu adalah Bapak Drs. H. Shofai Adnan, MM. Namun, untuk kegiatan sehari-hari ditunjuk pelaksana Harian (PLH) Kepala Sekolah yaitu Bapak Drs. Pardiyo M.Pd. yang kemudian mulai tahun pelajaran 2006/2007 diangkat menjadi Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Tigaraksa.

    Atas kegigihan dan bantuan dari para guru yang sebagian bertugas di SMA Negeri 1 Tigaraksa dan kepemimpinan Bapak Drs. Pardiyo M.Pd dan juga Komite Sekolah serta di bantu oleh guru-guru lainnya, tanpa kenal lelah ikut mengembangkan  SMA Negeri 18 Kabupaten Tangerang, sehingga pada tahun ajaran 2005/2006 jumlah siswa mencapai 120 siswa. Kemudian pada tahun ajaran 2006/2007 kurang lebih menerima 4 kelas dan pada tahun ajaran 2007/2008 menerima Rombongan belajar (siswa) sebanyak 3 kelas,.

    Pada tahun ajaran 2007/2008 semester ke-2, ada rotasi kepemimpinan di seluruh Sekolah-sekolah Negeri di Kabupaten Tangerang, termasuk di SMA Negeri 18 Kabupaten Tangerang yang semula di Pimpin oleh Bapak Drs. Pardiyo M.Pd di gantikan oleh Ibu R.Tandjung Sekartiani Y. S.Pd. sebagai kepala Sekolah yang baru.





    Dengan pertimbangan sumber daya sekolah, baik berupa penambahan guru-guru baru yang ditugaskan oleh Depdiknas di SMA Negeri 2 Tigaraksa, maupun pertimbangan sarana dan prasarana lainnya yang menunjang, maka mulai tahun ajaran 2008/2009 proses Binamarga yang semula masih menempati Gedung SMA Negeri 1 Tigaraksa mulai dipindahkan ke Gedung baru, yaitu di Jalan Pemda Desa Matagara Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang.

    Mudah-mudahan pada masa yang akan datang SMA Negeri 18 Kabupaten Tangerang lebih baik lagi untuk meneruskan perjuangannya baik mutu Binamarga, efisiensi dan efektivitas belajar serta profesionalisme para pengelola sekolah yang sedang memegang amanah.


Sumber :
http://www.sman18kabtangerang.sch.id/profil.php?id=profil&kode=12
http://tangerangsehat.pedia.id

0 komentar:

Posting Komentar